The Jacatra Secret review

August 24, 2013

TAHUKAH ANDA jika di bawah tanah Jakarta ada berbagai terowongan rahasia yang saling terhubung, yang sampai sekarang pintunya masih bisa disaksikan di berbagai tempat?
TAHUKAH ANDA jika Masjid Istiqlal dibangun di atas sebuah benteng Belanda yang dikenal sebagai Benteng Tanah karena di bawahnya ada terowongan rahasia?

Judul: The Jacatra Secret
Penulis: Rizki Ridyasmara
Tebal: 426 halaman
Penerbit: Bentang Pustaka
Harga: Rp 69.000

Jika Anda penikmat sejarah, pasti akan sangat menghayati novel setebal 400halaman ini. Saya menyelesaikannya dalam waktu kurang dari seminggu. Sebenarnya ini bukan novel baru, sebelumnya sudah pernah diterbitkan tapi kemudian menghilang. Minggu kemarin, agak kaget juga Jacatra Secret ada di katalog bentang pustaka.
Sejarah yang kita hafalkan sejak SD adalah sejarah yang sudah disaring semau penguasa. Di Novel ini saya merasa pengetahuan saya terhadap sejarah nasional, agama islam, agama kristen, dan tentunya Freemasonry bertambah. 
Jangan bayangkan novel ini menyeramkan ya, yang ada kita akan terbawa alur cerita menegangkan tapi asik. Seperti membaca komik detektif conan gitu, tidak perlu mengernyitkan dahi lebih dalam. Yang masih saya fikirkan adalah, apa si penulis tidak takut diculik sama mereka yang dicap negatif di tulisannya? Ataukan penulis sedang berkonspirasi untuk suatu propaganda? Sudahlah,,tapi salut dengan keberanian dan kedalaman risetnya. 
Gaya bahasa yang digunakan mudah dipahami tapi juga tetap menggunakan bahasa formal. Meski tokoh utamanya orang luar negeri, hampir tidak pernah dia menggunakan bahasa asing. Alur Jacatra Secret campuran, dengan latar kondisi real saat ini. Karakter setiap tokohnya cukup kuat, dan fokus. 
Sambil membaca, saya kroscek lewat google di hal hal seperti mafia berkeley dan makna simbol. Hasilnya makin paham deh. 
Di bagian akhir, rasa nasionalisme kita serasa diperkuat dan didoktrin agar mandiri.
Saya beri 4 dari 5 bintang untuk The Jacatra Secret.

Auto Post Signature

Auto Post  Signature