Review Scarlett Whitening Bikin Kulit Cerah dan Wangi

May 30, 2020

Review Scarlett Whitening

Kalau soal skincare lokal yang mengintimidasiku karena sering muncul di instagram, tentulah Scarlett Whitening By Felicya Angelista. Sejak lama aku ingin punya kulit cerah, wangi setiap hari, dan merasakan sensasi mandi yang menyenangkan. Akhirnya aku mencoba rangkaian produk Scarlett Body Scrub, Scarlett Shower Scrub, dan Scarlett Body Lotion. Biar manteplah sekalian 1 set, heheh lalu bagaimana hasilnya?

Oiya ini pendapat pribadiku saja ya, hasil pada setiap orang tentu akan berbeda-beda. Aku akan lebih fokus pada gambaran umum serta analisa komposisi produk Scarlett Whitening agar kamu juga bisa mempetimbangkannya.

Scarlett Whitening Amankah?

Produk ini memang berfokus pada tujuan mencerahkan kulit tubuh sebab mengandung bahan aktif Glutathione (vitamin pencerah kulit paling cepat di dunia) dan butiran Vitamin E.  Scrub pada body shower dan body scrubnya tentu bertujuan mengangkat sel kulit mati dan kotoran.

Glutathione (GSH) adalah The Mother Of All Antioxidant yang sudah dibuktikan oleh para ilmuan dunia sebagai kandungan yang paling ampuh dan cepat dalam memutihkan kulit secara aman.

Scarlett Whitening BPOM?

Scarlett Whitening sudah lulus uji BPOM, alhamdulillah. Seluruh produk Scarlett Whitening juga tidak dicoba ke hewan (not tested on animal) . Nanti di bagian review kita bahas ya satu per satu komposisinya.
BPOM Scarlett whitening

Varian Scarlett Whitening

Sebelum mencoba, aku cek Varian Scarlett Whitening di instagram dan di Official Store Shopee. Ada banyak ternyata, apa saja tuh? Body Scrub, Shower Scrub, Body Lotion, Facial Wash, Shampoo & Conditioner. Untuk Body scrub ada 2, Pomegranate dan Romansa. Untuk shower scrub ada Pomegranate, mango, dan cucumber. Body lotionnya ada Romansa, Fantasia, dan Charming. Kalau Facial wash ada untuk dry skin dan oily skin, sedangkan shampoo & conditioner saat ini hanya ada 1 varian.

Produk yang aku pakai adalah Scarlett Body Scrub Romansa, Scarlett Shower Scrub Pomegranate, dan Scarlett Body Lotion Charming.

Review Scarlett Fragrance Brightening Body Lotion Charming

Skincare yang wajib dipakai setiap hari adalah body lotion. Apalagi kalau wanginya bikin semangat seperti Scarlett Body Lotion Charming ini. Tapi, klaim utama produk ini kan mencerahkan ya, apakah bener? Karena harapanku banget sih punya tangan dan kaki yang bersih putih cerah.

Packaging

Aku suka body lotion ini sebab packagingnya ergonomis dan aman. Ada fitur lock and unlock untuk menjaga produknya tumpah secara tidak sengaja. Ukurannya tak terlalu besar dan tak juga terlalu kecil. Oiya buat mastiin keaslian produk Scarlett body lotion, di wadahnya ada emboss tulisan “scarlett” dan ada sticker hologram.
Review Scarlett Whitening body lotion charming

Wangi
Wanginya itu loh, kok aku kayak akrab ya. Ini wangi siapa sih? Pas browsing review-review orang sih katanya wangi parfum idaman semua orang: Baccarat Rouge 540. Duh jadi semangat pengen pakai terus, sepertinya akan kupisahkan di wadah kecil untuk stok di tas.

Hasil
Untuk klaim mencerahkan sih belum bisa cerita banyak, karena aku baru pakai beberapa hari. Tapi kalau melembabkan itu beneran berlaku di kulitku. Setiap hari aku berada di ruang AC, tapi ya alhamdulillah engga kusam tuh. Sebenarnya ada efek instant brighteningnya gitu lho di body lotion ini. Tapi di foto tidak terlalu nampak ya. Aslinya kalau lihat langsung ada perbedaan.
Review Scarlett Whitening body lotion charming
Before VS After (lebih lembab)

Review Scarlett Whitening body lotion charming 1

Ingredients

Acrylic polimer, Cetearyl Alcohol, Triisopropanol Amin, Propana-1-2-diol, Propane-1,2,3-triol, Dmdm Hydantoin, Fragrance, Beads A2-millicapsule, Glutathione, Water. BPOM: NA18190123882.

Waduh maksudnya apa nih? Oke mari kita minta bantuan ke SkinCarisma buat analisa.
ingredients scarlett whitening body lotion


Intinya produk Scarlett Fragrance Brightening Body Lotion Charming termasuk yang minim resiko buat kulit pemakainya. Aku termasuk yang susah lho nyari body lotion. Banyak banget body lotion di pasaran dari murah hingga mahal yang pernah kucoba tuh bikin gatel dan panas. Tapi alhamdulillah Scarlett Fragrance Brightening Body Lotion Charming cocok loh. Aku juga pernah pakai Body lotion Scarlett yang pink Romansa, aman juga di kulitku.

Harga

Untuk semua produk body lotion Scarlett harganya sama yaitu Rp. 75.000 untuk size 300 gram ini. Malahan aku sempat cek di Sociolla 69.000 loh karena lagi diskon.

Review Scarlett Brightening Shower Scrub Pomegrante

Sensasi mandi yang bikin semangat tuh berasal dari Scarlett Whitening Shower Scrub Pomegrante ini. Wanginya segar buah-buahan yang bikin haus heheh.

Packaging

Kemasannya simpel banget, bening dengan buka tutup gitu. Aku sih berharap pump kayak body lotionnya sebenarnya. Ada informasi produk seperti komposisi, sticker hologram, dan emboss tulisan “Scarlett” di bawah leher botol.
scarlett whitening body shower scrub pome


Tekstur

Gel dengan scrub warna-warni ini bikin kesan mewah dan berbeda dengan sabun cair lainnya di kamar mandiku.
scarlett whitening body shower scrub pome

Hasil
Mencerahkan atau engga aku belum yakin, tapi kalau bikin segar dan lembab aku bisa bilang “iya”. Sepertinya memang harus dipadu padankan secara rutin dengan body scrub dan body lotionnya.

Ingredients

Sodium Lauryl Sulfate, Sodium Lauryl Sulfate, Fatty Alcohol Sulfate, Coconut Diethanolamine, Coco Amido Propyl Betaine, Lauryl Betaine, Ethyl Diamin Tetra Acetic Acid, Glycol Distearat, Steareth-20 Methacrylate Copolymer, Dmdm Hydantoin, Glycerin, Fragrance, Beads A2 milicapsule, Glutathione, Water. BPOM: NA18180701928
Analisa Skincarisma sebagai berikut ya, alhamdulillah seperti body lotionnya yang low risk.
komposisi scarlett whitening body shower scrub

Harga

Harganya sama dengan body lotionnya ternyata yaitu Rp.75.000 kalau belum diskon ya.

Review Scarlett Whitening Body Scrub Romansa

Kalau skincare yang pakainya jarang-jarang dan nunggu mood itu body scrub. Padahal seharusnya kalau mau kulit cerah, body scrub adalah koentji. Aroma body scrub Scarlett romansa itu lembut dan cewe banget, sepertinya aku akan rajin scrubbing seminggu sekali deh.
scarlett whitening body scrub

Packaging

Kemasannya seprti body scrub pada umumnya, dengan segel alumunium dan hologram. Tinggal colek dan gosokkan ke badan.

Hasil

Hasilnya di kuliat aku memang mengangkat kulit mati, kelihatan soalnya si scrub berubah warna setelah aku gosokkan ke badan. Ketika dibasuh air, masih meninggalkan kesan licin dan perlu beberapa kali bilasan.

Ingredients

Acrylic Polimer, Triisopropanol Amin, Glycerin, Mineral Oil, Cetyl Alcohol, Cetearyl Alcohol, Propylene Glycol, Glycol Distearate Dmdmhydantoin, Fragrance, Scrub, Glutathione, Water. BPOM: NA18190705488
Mari kita analisa di Skincarisma.

komposisi scarlett whitening body scrub

Wohooww lebih aman daripada body lotion dan shower srubnya loh. Uhuuy alcohol free juga tuh.

Harga

Lagi-lagi harganya sama yaitu Rp. 75.000 seperti body lotion dan shower scrub.

Dimana membeli produk Scarlett Whitening asli?

Karena produk Scarlett ini laris, banyak yang palsuin. Nah biar kamu belinya yang asli, ini ada beberapa link official storenya Scarlett Whitening.

Instagram: @scarlett_whitening
Shopee Official Shop: Scarlett_Whitening

Jadi kesimpulannya, rangkaian produk Scarlett Whitening yang kupakai ini bikin aku semangat merawat kulit. Klaimnya yang aman dan ampuh serta aromanya yang bikin nyaman adalah prioritasku kalau mau re-purchase.
Semoga review ini bermanfaat ya...

Post Comment
Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung.
Komentar berisi LINK HIDUP akan DIHAPUS.

^^ @Innnayah

Auto Post Signature

Auto Post  Signature