5 situs yang sering dikunjungi

December 18, 2018

5 situs yang sering dikunjungi
Kulari ke hutan, tapi tetap saja masih mencari sinyal. Ada rasa ketakutan tak nampak yang membayangi setiap millimeter kebahagiaan. Tiap hari rasanya susah banget lepas dari internet. Ya bisa sih, kalau dipaksa. Sesungguhnya kuingin begitu, sehrai lepas dari dunia hingar binger. Nggak mikirin ada chat si anu belum dibalas, aduh link di grup itu belum dibuka. Aku lelah!!! Aku pernah selepas itu dari dunia maya Indonesia, tapi ya harus pergi jauh ke benua seberang.

Setidaknya dalam sehari aku harus membuka situs-situs ini. Aku filter 5 saja ya.

1| Blogger.com
Tentu saja! Tiap pagi pasti deh buka, entah sekedar ngecek komentar atau melihat statistik. Sekalinya buka bisa berjam-jam apalagi kalau lagi ngedit html.

2| Gmail
Yaiyalah, email itu nggak beda jauh dengan whatsap. Terutama untuk urusan kerjaan ya, lewatnya gmail. Notifikasi harus selalu diperhatikan, siapa tahu itu tawaran menggiurkan.

3| Mojok.co
Kalau ini situs nyari hiburan. Dari jaman kapan sampai kapan aku masih aja suka baca mojok. Gaya bahasanya yang luar biasa, ilustrasinya, dan pastinya mojok punya cara pandang akan sesuatu dari sisi tak terduga. Segala macam berita hot maupun nggak penting tapi bikin penasaran selalu dia sajikan. Sekalinya buka mojok.com pasti nggak bisa deh sekali klik 1 artikel, pasti buka banyak dan baca sampai kelar.

4| Klik Bca
Yaaaa….ini situs favorit. Meski kalau buka bentar-bentar saja sih, tapi kontinyuitasnya nggak bisa diabaikan.

5| Line today
Situs berita ada banyak banget. Nah biar nggak buka satu persatu, mendingan buka di Line today. Karena semua yang lagi happening dari ebrbagai situs berita akan terangkum di situ. Awalnya line today itu gabung sama aplikasi chat line. Hanya kayak sempilan doang gitu. Tapi karena berita-beritanya clickable, jadilah berkembang sebagai platform tersendiri. Ya, enak sih bisa akses dari PC. Sejauh ini, untuk mengukur keviralan berita…coba cek line today. Ahahah kalau muncul disitu, berarti viral deh.

Diantara situs-situs ini, mana yang sama dengan kamu? Sekali lagi aku mau bilang kalau aku lagi berada di tahap lelah dengan hingar bingar dunia. Semacam ingin pergi jauh tanpa dicari dan akunya nggak  kangen dunia.
3 comments on "5 situs yang sering dikunjungi"
  1. Mojok.co emang out of the box mbak tulisannya :D kadang hal yang serius dibahas dengan bahasa yang santai banget heheh jadi betah

    ReplyDelete
  2. Mojok donk. Udah gitu bacanya sambil mojok beneran pas ujan2. Uuuuhh mpok romlah banget deh.

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung.
Komentar berisi LINK HIDUP akan DIHAPUS.

^^ @Innnayah

Auto Post Signature

Auto Post  Signature